Tips Ampuh Mengobati Dengan Obat Herbal Yang Tradisonal

Thursday, March 5, 2015

Khasiat dan Manfaat Tertawa Untuk Kesehatan Tubuh

Tertawa merupakan ekspresi kebahagian yang muncul secara spontan tanpa bisa direkayasa pada wajah kita. Tertawa bisa membantu kita merasa berenergi dan segar. Hal ini karena tertawa bisa meningkatkan asupan oksigen dan melepaskan endorfin, yaitu hormon feel good yang membuat kita merasa bahagia. Berbeda dengan senyuman yang hanya menarik sudut bibir ke samping, tertawa umumnya mengeluarkan suara unik dan berbeda pada masing-masing orang.  Dan dibalik keunikan tersebut, tersimpan rahasia akan khasiat dan manfaat tertawa yang dapat membuat tubuh lebih sehat, mental lebih kuat serta umur lebih panjang secara alami. Tertawa adalah respon tubuh terhadap suatu peristiwa yang lucu dan tidak bisa dibuat-buat. banyak orang berkata, bahwa tertawa adalah salah satu hiburan yang paling ampuh untuk menghilangkan stress. Selain itu masih banyak sekali manfaat tertawa looh sob. Berikut Beberapa Khasiat Tertawa Untuk Kesehatan Tubuh :

Tertawa Dapat Mengurangi Stress
Hormon stress seperti epinephrine dan cortisol diketahui cenderung menurun setelah anda tertawa. hormon tersebut dapat menurunkan sistem imun tubuh, memperbesar resiko infeksi dan memperburuk kesehatan secara umum. Stress fisik dan emosional dapat menghambat keluarnya hormon prolaktin, insulin, tiroid yang berfungsi kebalikan dari hormon epinephrine dan cortisol. Jadi, jika anda sedang stress, tidak ada salahnya membuka youtube dan lihat video-video lucu dan ringankan beban pikiran anda.

Tertawa Dapat Berumur Panjang
Tertawa dapat membuat seseorang berpikir optimis dan positif terhadap apa yang terjadi, sehingga membuat tubuh terespon dan membuat seseorang mempunyai umur panjang, terlepas dari adanya penyakit yang diderita. Baca juga 
Tips Menghilangkan Jerawat Dan BekasJerawat Dengan Bahan Alami .

Tertawa Dapat Mengatasi Kesedihan
Hidup memang tidak tentu dan semua itu diluar kendali manusia, meskipun begitu manusia masih dapat mengontrol cara merekabereaksi terhasap peristiwa ini. Menanggapi kesedihan dengan tawa dapat membuat pikiran, tubuh dan jiwa tenang dan nyaman.

Tertawa Dapat Melancarkan Peredaran Darah
Tertawa terbukti melancarkan peredaran darah dan meningkatkan aliran ke pembuluh darah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tertawa dapat melebarkan endotelium, yaitu jaringan yang menyusun lapisan darah, dan memungkinkan darah mengalir lebih baik.

Tertawa Dapat Melepaskan Emosi Negatif
Melepaskan emosi negatif seperti pertengkaran dengan tertawa ternyata dapat memberikan efek psikologis yang besar. tertawa dapat melemaskan otot otot yang menyebabkan emosi terkait, sehingga dapat melepaskan emosi negatif dan melepaskan ketegangan.

Tertawa Dapat Menyehatkan Organ Tubuh
Ketika tertawa, organ tubuh anda seperti jantung, otak dan paru-paru ikut terlibat dan ikut terangsang. karena rangsangan, organ-organ tersebut aktif dan membuat mereka rileks dan hal ini dapat memperpanjang kesehatan mereka.

Tertawa Dapat Meningkatkan Sistem Imun
Tertawa dapat mengontrol sekresi hormon pembuat stress, tertawa juga terbukti dapat meningkatkan kadar saliva imunoglobin A, sebuah antibodi penting yang melawan bakteri dan infeksi.

Tertawa Dapat Mengurangi Resiko Penyakit Jantung 
Sebab tertawa dapat melancarkan sirkulasi darah dan oksigenisasi dalam darah, tertawa menjadi cara yang paling ampuh untuk memerangi penyakit jantung.

Tertawa Dapat Setara Latihan Berat
Menurut Peneliti tertawa 100 kali setara dengan energi 15 menit pada mesin dayung. sama seperti olahraga, tertawa membuat orang cenderung mengambil nafas yang berfrekuensi cepat. hal ini dapat membantu asupan oksigen bagi tubuh.

Tertawa Dapat Menurunkan Gula Darah

Menurut studi, terapi dengan tertawa dapat mempengaruhi sistem neuroendokrin dan mempercepat penggunaan glukosa oleh otot yang aktif looh sob.

Dan Tertawa Dapat Menjadikan Penghilang Rasa Sakit
Dengan tertawa, anda dapat merangsang keluarnya hormon endorphin yang membantu meningkatkan kebahagiaan dan mengatasi nyeri. S
emoga Khasiat Tertawa Untuk Kesehatan Tubuh ini semoga bermanfaat.....
Facebook Twitter Google+
 
Back To Top